Jumat, 03 Juli 2015

(SEMACAM) KEMBALI MENGEJAR MIMPI

Siang itu... 1 Juli 2015
Ah bahkan aku masih ingat jamnya 13.10 WIB,seorang sahabatku si Wawat mengirimkan sebuah pesan via Whatsapp.
"Mba Rif, jadi ngirim? Ditutup tanggal 3...eh jam 3 ini."

Malas aku membacanya. Merasa ah sudahlah sepertinya memang harus melewatkan kesempatan lagi...seperti yang sudah-sudah.
Namun, entahlah...tiba-tiba ide itu datang menjelang menit-menit terakhir. Hingga tanpa perlu menunggu lama, segera saja kubiarkan jari menari dengan incah merangkai kata.

Tepat pukul 14.30 WIB, tulisan singkatku selesai dikirim.

Ada sebuah perasaan lega...ketika telah berhasil mengalahkan rasa malas yang selama ini memang menjadi musuh terbesar. Tak peduli apapun hasilnya nanti, yang ada di benakku saat itu adalah "Nulis" aja. Mengeluarkan semua kata-kata yang masih terperangkap di dalam otak ini.

Hingga beberapa saa kemudian...sebuah nomor asing mengirimkan pesan lewat whatsapp.
Pesan itu mengabarkan, aku diterima menjadi anggota Komunitas UMMI Menulis...Yiiiiipppppppiiiii

Ingin loncat-loncat sebenarnya...tapi teringat sedang puasa hehehe pun tak ingin terlihat seperti orang gila, loncat-loncat saat jam kerja.

***
"Biar Mbak Rif bisa produktif nulisnya..." Jelas Wawat, ketika kuucapkan terimakasih atas ajakannya untuk ikut mendaftar menjadi anggota Komunitas Ummi Menulis. Ah...andai saja rasa malas itu kembali menang, tentu akan kulewatkan berada di tengah-tengah penulis-penulis produktif di sana.

dan siang ini sebuah kejutan kembali menyapaku... Tulisan yang kukirim di muat di UMMI Online.
Tulisan sederhana yang insyaAllah akan menjadi awal bagiku untuk kembali mengejar mimpi itu. Menjadi seorang perangkai kata...menjadi penulis

http://www.ummi-online.com/menjadi-insan-ramadhani-salahkah.html

***